REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Striker Chelsea, Olivier Giroud, tak sabar segera bertanding melawan Liverpool dalam lanjutan Liga Inggris, di Anfield, Ahad (14/3) malam. Menurut Giroud, laga ini sangat penting dan sama-sama dinanti oleh Chelsea dan Liverpool.
Giroud menilai tim nya tak memiliki kekurangan untuk menghadapi tim-tim yang kini menghuni enam besar klasemen. Bahkan Chelsea mampu mengimbangi Liverpool pada pertemuan pertama di Stamford Bridge musim ini dengan skor 1-1.
"Kami menantikan laga ini," ujar Giroud jelang laga, dikutip dari laman resmi klub, Ahad.
Dia menilai, sebagai pesaing, timnya ingin bermain pada pertandingan besar. Salah satunya menghadapi Liverpool yang kini sedang berjuang meraih gelar juara Liga Inggris. Momen ini, kata Giroud, ditunggu oleh Chelsea.
The Blues memerlukan kemenangan dari partai besar tersebut untuk menjaga peluang lolos ke Liga Champions musim depan. Oleh karena itu, kata mantan pemain Arsenal tersebut, rekan-rekannya agar berhati-hati ketika menghadapi Liverpool di kandangnya sendiri. Selain itu, Giroud juga mengingatkan agar tidak terlalu banyak mengekspos diri.
“Kami tahu kualitas mereka, terutama dalam serangan balik. Mereka memiliki tiga striker hebat. Kami akan bekerja pada itu,” kata Giroud.
Giroud menegaskan timnya mampu menyaingi agresivitas para pemain Liverpool di Anfield. Hal tersebut sudah dibuktikan pada saat pertemuan pertama musim ini. Untuk itu, Giroud meminta rekannya agar percaya kepada kualitas sendiri.
http://bit.ly/2v37SGX
April 14, 2019 at 08:27PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2v37SGX
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment