Saturday, April 20, 2019

Gattuso Berharap Masalah AC Milan dan Lazio Cepat Berakhir

Kedua tim akan kembali bertemu pada leg kedua semifinal Coppa Italia.

REPUBLIKA.CO.ID, EMILIA ROMAGNA -- Pelatih AC Milan Gennaro 'Rino' Gattuso berharap perselisihan antara beberapa anak asuhnya dengan pemain SS Lazio segera berakhir. Ia juga merasa yakin bahwa semuanya dapat diselesaikan secara baik-baik.

Ketegangan antarkedua belah pihak masih berlanjut setelah kemenangan Milan 1-0 dari Lazio pada lanjutan Serie A Italia akhir pekan lalu.

Setelah aksi Tiemoue Bakayoko dan Franck Kessie yang memamerkan jersey Francesco Acerbi ke depan para ultras Milan, kini para ultras Lazio menyanyikan lagu rasisme kepada Bakayoko pada laga melawan Udinese dini hari tadi.

Adapun kedua tim akan kembali bertemu pada leg kedua semifinal Coppa Italia tengah pekan nanti. Menanggapi hal tersebut, Gattuso berpikir masalah ini dapat segera terselesaikan.

"Saya punya mimpi bahwa Milan dan Lazio bisa keluar ke lapangan bergandengan tangan sehingga kami bisa mengakhiri kontroversi ini," kata Rino dilansir Football Italia, Sabtu (20/4).

Lebih lanjut, allenatore berusia 41 tahun ini menegaskan armadanya harus fokus pada laga nanti dan berharap untuk tidak kembali melakukan ulah menjengkelkan. "Kami harus fokus hanya pada apa yang ada di lapangan. Ada insiden, kami salah dan kami minta maaf."

Saat ini, Milan sedang bertandang ke markas Parma pada lanjutan Serie A pekan ke-33 di Stadion Ennio Tardini, Emilia Romagna, Sabtu (20/4). Tiga angka tentu sangat berarti untuk mengamankan tiket lolos Liga Champions musim depan.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2GxonS7
April 20, 2019 at 07:33PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2GxonS7
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment