REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD,mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Rabu (10/4). Kedatangan Mahfud bertujuan memberikan dukungan moril kepada KPU terkait isu people power yang disampaikan oleh Amien Rais.
Mahfud datang bersama sejumlah tokoh yakni mantan ibu negara Sinta Nuriyah Abdurrahman Wahid, Romo Magnis Suseno, Imam Prasodjo, dan beberapa tokoh lain. Kedatangan mereka langsung diterima oleh tujuh komisioner KPU.
Menurut Komisioner KPU Pramono Ubaid Tanthowi, kedatangan beberapa orang tokoh tersebut untuk memberikan dukungan moril kepada pihaknya. "Mereka memberikan dukungan moril kepada KPU," ujar Pramono.
Sebelumnya, Amien Rais mengatakan jika terjadi kecurangan di Pemilu, maka pihaknya akan lebih mengandalkan people power dibandingkan menggugat ke MK. Menurut Amien, tidak ada gunanya menggugat melalui MK.
"Kalau nanti terjadi kecurangan, kita enggak akan ke MK. Enggak ada gunanya, tapi kita people power. People power sah!" ujar Amien Rais di Masjid Agung Sunda Kelapa, Menteng, Jakarta Pusat, Ahad (31/3).
http://bit.ly/2D6NSrz
April 10, 2019 at 02:38PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2D6NSrz
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment