Tuesday, February 19, 2019

Medco akan Bangun Solar Panel di NTB

Solar panel dibangun untuk memenuhi kebutuhan energi internal perusahaan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- PT. Medco Energi Internasional berencana  mengembangkan energi terbarukan di Sumbawa, NTB. Pengembangan EBT yang akan dijajaki Medco melalui pembangunan solar panel. 

Presiden Direktur Medco Energi, Hilmi Panigoro menjelaskan rencana pengembangan EBT tersebut akan dilakukan pada tahun ini. Ia menjelaskan, pembangunan solar panel ini menjadi salah satu cara perusahaan untuk memenuhi kebutuhan energi internal perusahaan.
"Kita memang rencana mau ada bangun Solar Panel di Sumbawa. Itu memang kita bangun untuk operasi kita sendiri," ujar Hilmi, Selasa (19/2).
Hilmi mengatakan energi dari solar panel tersebut nantinya akan diperuntukkan untuk memenuhi kebutuhan di fasilitas pemurnian dan pengolahan mineral (smelter) PT Amman Mineral Nusa Tenggara (AMNT). Hilmi merupakan pemegang saham mayoritas AMNT.
Namun, kata dia, langkah ini tidak menutup kemungkinan perusahaannya untuk meekspor hasil energi dari solar panel tersebut ke pihak luar. Prinsipnya, kata Hilmi, pihaknya akan mengambil seluruh kesempatan yang datang dan sesuai dengan bisnis Medco. Untuk awalan, kapasitas terpasang yang akan dibangun yakni sebesar 10-20 megawatt (MW).
"Kita mencoba membangunnya dalam rangka bangun capability kita. Kalau sudah ngerti betul bagaimana proses, costing-nya dan lain-lain nanti kita baru keluar," ujar Hilmi.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2SfEzdC
February 19, 2019 at 04:46PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2SfEzdC
via IFTTT
Share:

Related Posts:

0 Comments:

Post a Comment