REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Tidak butuh lama bagi Borneo FC untuk mencari pengganti Fabio Lopez. Borneo FC mengangkat mantan pelatih Persib Bandung Mario Gomez sebagai nakhoda baru Pesut Etam.
"Saya menyambut Mario Gomez dan mengucapakan selamat atas bergabungnya Gomez ke Borneo FC," kata Presiden Borneo FC, seperti dilansir dari laman Foxsports, Senin (15/4).
Gomez memiliki beberapa prestasi ketika menaungi timnya. Bersama klub asal Malaysia, Johor Darul Tazim, Gomez berhasil menyabet gelar juara AFC Cup 2015.
Sementara pada musim kompetisi 2018, Gomez sempat membawa Persib menjadi juara paruh musim. Meskipun akhirnya Persib berada di posisi empat klasemen akhir.
"Kami berharap Gomez bisa membawa klub ini menjadi lebih baik lagi," kata Nabil.
Gomez akan diperkenalkan pada Instagram resmi Borneo FC pada Senin (15/4). Dia secara resmi akan diperkenalkan pada 17 April mendatang.
Lopez dipecat atas hasil evaluasi manajemen Borneo FC. Ini akibat buruknya performa Pesut Etam dalam turnamen Piala Presiden.
http://bit.ly/2KFptzn
April 15, 2019 at 04:28PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2KFptzn
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment