Saturday, January 12, 2019

Aksi Atkinson Bawa Bima Perkasa Bungkam Pelita Jaya

Ia mencetak 36 angka, termasuk lima angka terakhir yang sangat menentukan.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- David Atkinson menunjukkan permainan apik. Tidak hanya 36 angka, namun lima angka terakhir yang dibuatnya berhasil mengantar Bima Perkasa Jogja (BPJ) mengalahkan Pelita Jaya Jakarta (PJ) dalam lanjutan IBL Pertamax Seri IV Solo, Sabtu (11/1), di Sritex Arena.

BPJ menang dengan skor 72-67. Pertandingan berlangsung menarik. Kedua tim saling memimpin. Di kuarter pertama, BPJ unggul 28-25.

Di kuarter dua, walau bintang PJ Wayne Bradford mengalami cedera pada lututnya karena salah jatuh saat kuarter dua menyisakan 3 menit 23 detik, namun PJ menyudahi kuarter dengan kedudukan imbang 38-38. Kuarter tiga, PJ unggul tipis 53-52.

Kuarter akhir berlangsung semakin seru dan menarik. Saat waktu di bawah satu menit kedudukan imbang 67-67. Atkinson mencetak tiga poin untuk membawa keunggulan 70-67.

Xaverius Prawiro mencoba menyamakan kedudukan melalui tembakan tiga angka, namun gagal. Bola rebound didapat David Atkinson yang langsung difoul oleh pemain PJ. Atkinson memanfaatkan dua tembakan bebas, membawa unggul lima angka 72-67. Ini menjadi angka terakhir di laga tersebut.

Prastawa sempat mencoba dengan melakukan under basket namun diblock Atkinson. BPJ pun memastikan kemenangan 72-67.

Raoul Miguel Hadinoto usai laga menyatakan pertahanan yang baik, terutama dalam tiga menit terakhir, menjadi kunci kemenangan timnya. "Tadi sesuai game plan, pertahanan kami juga bagus terutama tiga menit akhir."

Selain Atkinson, pemain asing BPJ lainnya David Seagers mencetak 15 angka, serta Yanuar Priasmoro menambah 11 angka. Di kubu PJ, Korea White mencetak 17 angka, Xaverius dan Andakara Prastawa sama mendulang 11 angka.

Pelatih Pj Fictor Roring mengaku Atkinson hari ini tampil luar biasa. "Kami sudah coba hentikan Atkinson, tercatat 12 kali dia dapat tembakan bebas. Itu artinya kami berusaha menghentikannya. Tapi dia kali ini tampil baik sekali. Sementara kami sangat kehilangan Bradford."

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2TILI75
January 12, 2019 at 07:38PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2TILI75
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment