Saturday, January 5, 2019

Busquets Absen Saat Barca Bertandang ke Markas Getafe

Kebugaran Sergio Busquets dilaporkan dalam kondisi buruk.

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Barcelona akan tampil tanpa kehadiran gelandang cerdik Sergio Busquets saat bertandang ke Stadion Coliseum Alfonso Perez markss Getafe, Senin (7/1). Busquets tidak dapat ikut dalam rombongan ibu kota karena kebugarannya dalam kondisi buruk. Pelatih Ernesto Valverde harus mencari cara untuk menutup lubang yang ditinggalkan Busquets.

Dikutip dari Marca, Sabtu (5/1) Valverde akan memainkan Arturo Vidal dan Ivam Rakitic secara bersamaan sebagai dua gelandang bertahan. Satu lagi posisi gelandang akan diperankan Philippe Coutinho sebagai gelandang serang. Untuk lini depan, akan diisi Lionel Messi, Ousmane Dembele dan Luis Suarez.

"Busquets harus menepi beberapa hari. Posisinya akan digantikan Vidal dan Rakitic," tulis Marca.

Laga di markas Getafe ini akan jadi petualangan Barca pada 2019 ini. Los Azulgrana sedang memimpin klasemen sementara dengan nilai 37. Posisi itu masih jauh dari kata aman. Barca hanya unggul tiga angka dari runner up sementara Atletico Madrid.

Untuk lini depan, Valverde menantikan aksi gemilang pemain mahal Ousmane Dembele. Pemain asal Prancis itu cukup cemerlang selama paruh pertama musim 2018-2019 ini. Dembele sudah mencetak tujuh gol. Ketajaman Dembele cukup membantu saat Lione Messi mengalami penurunan insting mencetak gol.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2C61K3F
January 05, 2019 at 08:52PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2C61K3F
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment