REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Rumah Zakat mengirimkan 50 relawan untuk membantu korban tsunami Selat Sunda. Rumah Zakat membentuk unit khusus dalam menangani bencana bernama Rumah Zakat Action.
Menurut Chief Program Officer Rumah Zakat, Murni Alit Baginda, unit ini dibentuk untuk merespons kejadian bencana. Salah satunya, membantu bencana Gelombang tsunami yang menerjang pesisir Banten bagian barat dan sebagian wilayah di Lampung Selatan. Tsunami sendiri, berasal dari perairan Selat Sunda yang diapit Pulau Jawa dan Sumatera.
"Kami menerjunkan 50 relawan evakuasi dan mengirimkan bantuan sejak hari pertama bencana terjadi," ujar Murni kepada wartawan saat Konferensi Pers di Kantor Rumah Zakat di Jalan Turangga Kota Bandung, Selasa (25/12).
Untuk kebutuhan pelayanan, kata dia, Rumah Zakat Action membuka posko utama yang berada di Masjid Nurul Hidayah Jl Raya Labuan - Tanjung Lesung Kp Tarogong Ds Margadana Kecamatan Pagelaran Banten dan Pos Kemanusiaan Tsunami Lampung Selatan di Way Muli Timur Kecamatan Rajabasa Lampung Selatan.
Selain itu, kata dia, Rumah Zakat menyiapkan 5 pos pendukung. Yaitu, kantor Cabang Cilegon Jl Letjend R Soeprapto No 25 G Cilegon, Kantor Cabang Bandar Lampung Jl Jend Sudirman No 59 Kota Bandar Lampung, Rumah Zakat Tangerang Ruko Victoria Park Jl Imam Bonjol Blok A2 No. 19A Tangerang, Kp Angsana Desa Angsana kec Angsana, Masjid RS Krakatau Medika Cilegon, posko Sumur Kp.paniis desa Cigarondong Kec Sumur–Pandeglang.
"Tugas relawan melakukan assesment. Untuk bayi disiapkan relawan yang mendampingi ibunya agar bisa menyediakan makanan untuk bayinya dengan sebaik-baiknya," katanya.
http://bit.ly/2rSZAQz
December 25, 2018 at 04:57PM from Republika Online RSS Feed http://bit.ly/2rSZAQz
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment