Thursday, December 20, 2018

Kemensos Siapkan Logistik dan Anggaran Hadapi Bencana 2019

Kemensos juga siapkan laokasi dana untuk santunan sebesar Rp 220 miliar

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kementerian Sosial (Kemensos) mengantisipasi jika terjadi bencana selama 2019 diantaranya menyebarkan logistik di gudang regional hingga dengan menganggarkan dana sekitar Rp 80 miliar.

Direktur Perlindungan Sosial Korban Bencana Alam (PSKBA) Kemensos Margowiyono mengatakan, meski masih prediksi selama 2019 terjadi sekitar 2.500 bencana, pihaknya telah menyiapkan logistik.

"Kami sudah mengirim logistik ke gudang regional Kemensos ke Makassar, Sulawesi Selatan dan Sumatra Selatan dan mungkin kami akan mempercepat pengadaan dan penyebaran barang logistik, Insya Allah sudah tiba Januari hingga Februari 2019. Jadi dimaksimalkan untuk mendekatkan barang bantuan ke titik lokasi bencana," katanya saat dihubungi Republika, Kamis (20/12).

Adapun logistik yang dipersiapkan dan dikirim nantinya diantaranya matras, selimut, tikar, makanan siap saji, tenda, family kit, kidsware. Disinggung mengenai jumlah pasti logistik, ia mengaku tidak bisa menyebutkan detil karena bencana masih belum pasti terjadi dan masih sekadar prediksi.

"Yang penting kami telah menyiapkan di gudang kabupaten maupun provinsi," ujarnya.

Kendati demikian, ia meminta jangan hanya mengharapkan Kemensos untuk menyalurkan logistik. Meski tidak tinggal diam, ia menyebut Kemensos tidak bisa sendiri.

Ia menyebut koordinator kesediaan logistik di klaster nasional adalah Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) sedangkan Kemensos adalah wakil koordinator. Tak hanya itu, pemerintah daerah (pemda) juga diminta berperan untuk menyiapkan rencana kontijensi menghadapi bencana.

Jadi ia meminta pemerintah daerah jangan cengeng ketika terjadi bencana yang menimpa hanya satu hingga lima KK langsung melapor ke pusat. "Jadi siapkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk buffer stock. Apalagi kita kan sudah punya standar pelayanan minimal (SPM) kalau terjadi bencana, jadi itu sudah harus dilaksanakan oleh mereka (pemda), tidak harus menggantungkan di pusat," katanya.

Tak hanya logistik, kata dia melanjutkan, Kemensos juga menyiapkan anggaran untuk santunan bagi korban bencana, baik yang meninggal maupun luka. Ia mengaku di tahun 2019, Kemensos mendapatkan alokasi dana Rp 220 miliar dan dibagi-bagi. Rinciannya untuk dana dekon di provinsi sudah hampir Rp 120 miliar termasuk untuk tali asih taruna siaga bencana (tagana) 37 ribu personel sebagai relawan sebanyak Rp 250 ribu per bulan tiap personel sementara sisanya yang ada di pusat sekitar Rp 100 miliar.  

"Mungkin sekitar Rp 80 miliar yang digunakan untuk buffer stock termasuk santunan untuk korban meninggal atau luka," ujarnya.

Sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) memprediksi sebanyak 2.500 bencana alam bakal melanda Indonesia pada 2019 mendatang. Prediksi itu didasari oleh perhitungan menurut pengalaman tahun ini yang mencapai yang mencapai 2.426 peristiwa bencana.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2QEJNUd
December 20, 2018 at 11:00PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2QEJNUd
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment