REPUBLIKA.CO.ID, FIRENZE -- Juventus tak tersentuh kekalahan dalam 14 pertandingan di kompetisi Serie A musim 2018/2019. Melihat pencapaian tersebut pelatih Massimiliano Allegri pun membeberkan kunci kesuksesan timnya hingga saat ini.
Juventus baru saja menggasak lawannya Fiorentina tiga gol tanpa balas pada lanjutan Serie A pekan ke-14 yang berlangsung di Stadion Artemio Franchi, Ahad (2/12) dini hari WIB tadi. Selain memperkokoh pimpinan klasemen hasil itu sekaligus mempertahankan rekor tak terkalahkan Juve di kompetei Negeri Spageti.
"Itu tidak mudah, karena suasananya bergairah dan seluruh kota telah menunggu gim ini. Saya meminta para pemain untuk tetap solid dan setelah itu kami mampu menguasai pertandingan," ucap Allegri dikutip Football Italia, Ahad (2/12).
Seperti diketahui Bianconeri sejauh ini hanya kehilangan poin penuh di pentas domestik ketika bermain imbang melawan Genoa. Sementara kekalahan pertama mereka terjadi ketika berhadapan dengan Manchester United (MU) di turnamen Liga Champions.
"Ini adalah skuat juara, Anda perlu kerendahan hati untuk bekerja pada tingkat yang sama secara fisik sebagai lawan Anda, maka teknis ini dapat membantu perbedaan dalam gim," sambung pria 51 tahun.
https://ift.tt/2FQ6L5L
December 02, 2018 at 06:12AM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2FQ6L5L
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment