Saturday, March 16, 2019

Direktur Juventus Ini Puji Kualitas Ajax Amsterdam

Nedved mengaku menyaksikan aksi Ajax ketika menyingkirkan Real Madrid.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Direktur Juventus, Pavel Nedved, menaruh respek pada Ajax Amsterdam. Juve akan menghadapi klub raksasa Belanda itu pada perempat final Liga Champions musim 2018/2019.

Nedved mengaku menyaksikan aksi Ajax ketika menyingkirkan Real Madrid. Sehingga, ia menilai ini bukan hasil undian yang mudah bagi Si Nyonya Tua.

"Akan menjadi dua pertandingan yang indah. Saya sangat menyukai cara Ajax bermain ketika bertemu Madrid. Kami harus berhati-hati," kata petinggi yang juga legenda hidup Bianconeri kepada Sky dikutip dari Football Italia, Sabtu (16/3).

Leg pertama partai ini bakal berlangsung di Amsterdam. Tepatnya di Johan Cruyff Arena, Kamis (11/4) dini hari WIB. Sepekan kemudian giliran Bianconeri jadi tuan rumah pada leg kedua.

Pada kesempatan serupa, Nedved mengomentari situsi Cristiano Ronaldo. Lantaran meniru gaya selebrasi Diego Simeone, bintang Juventus itu terancam terkena hukuman.

Tidak tanggung-tanggung, Ronado bisa saja dihukum tak boleh tampil di satu laga kontra Ajax. Nedved berpendapat, terlalu jauh jika bentuk hukumannya demikian. "Dia berapi-api setelah dihina di (markas Atletico) Madrid. Kemudian penggemar mereka (menyorakinya) di stadion kami," jelas mantan kapten Republik Ceska itu.

Let's block ads! (Why?)


https://ift.tt/2JhMuaO
March 16, 2019 at 04:39PM from Republika Online RSS Feed https://ift.tt/2JhMuaO
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment